• HOME
  • SUSTAINABILITY
  • CSR
  • UKM CORNER
  • AKADEMIKA
  • TRAVEL & LIFESTYLE
  • INTERVIEW
  • OPINION
  • GALERI
15 Juni 2025
No Result
View All Result
Kabar SDGs
  • HOME
  • SUSTAINABILITY
  • CSR
  • UKM CORNER
  • AKADEMIKA
  • TRAVEL & LIFESTYLE
  • INTERVIEW
  • OPINION
  • GALERI
No Result
View All Result
Kabar SDGs
No Result
View All Result
Home SUSTAINABILITY PENDIDIKAN & IPTEK

Rayakan Hari Kartini, Petugas Perempuan Di Stasiun Whoosh Kenakan Kebaya

Bagikan Hadiah Pada Penumpang

by Riski Yanti
21 April 2025
Rayakan Hari Kartini, Petugas Perempuan Di Stasiun Whoosh Kenakan Kebaya
17
SHARES
107
VIEWS
Bagikan di FacebookWhatsapp

Jakarta, KabarSDGs – Dalam rangka memperingati Hari Kartini yang jatuh pada 21 April 2025, sebanyak 30 petugas perempuan KCIC tampil anggun mengenakan kebaya di seluruh stasiun Kereta Cepat Whoosh.

Kegiatan ini menjadi wujud penghormatan terhadap semangat perjuangan perempuan Indonesia sekaligus bentuk pelayanan yang hangat dan humanis kepada para pengguna layanan Whoosh.

BACA JUGA

Arus Balik Liburan, Yuk Manfaatkan Intermoda di Tiap Stasiun Kereta Cepat

Arus Balik Liburan, Yuk Manfaatkan Intermoda di Tiap Stasiun Kereta Cepat

31 Mei 2025
Jumlah Penumpang Naik 3 Kali Lipat, Karawang Jadi Tujuan Favorit Baru Whoosh

Jumlah Penumpang Naik 3 Kali Lipat, Karawang Jadi Tujuan Favorit Baru Whoosh

27 Mei 2025
Arus Balik Libur Panjang, Okupansi Whoosh Whoosh Capai di Atas 80%

Arus Balik Libur Panjang, Okupansi Whoosh Whoosh Capai di Atas 80%

13 Mei 2025

Petugas yang mengenakan kebaya adalah mereka yang bertugas di garda terdepan pelayanan penumpang di berbagai titik mulai dari waiting hall, gate, hingga Peron.

Kehadiran mereka memberikan nuansa berbeda yang lebih istimewa dalam pengalaman perjalanan Whoosh hari ini.

Selain mengenakan kebaya, para petugas juga membagikan bunga, cokelat, dan kue kepada para penumpang.

Kegiatan ini dilaksanakan mulai pukul 10.00 hingga 12.00 WIB secara serentak di empat stasiun Whoosh, yaitu Stasiun Halim, Karawang, Padalarang, dan Tegalluar Summarecon.

Sebanyak 500 bingkisan dibagikan kepada penumpang yang datang maupun yang akan melakukan perjalanan.

Antusiasme penumpang yang tinggi turut membuat momentum perayaan Hari Kartini di stasiun-stasiun Whoosh menjadi semakin semarak.

Menurut General Manager Corporate Secretary PT KCIC, Eva Chairunisa, Peringatan hari Kartini di Stasiun Whoosh tersebut dihadirkan untuk memperingati jasa besar R.A. Kartini serta sebagai bentuk apresiasi kepada seluruh penumpang, khususnya perempuan.

“Semangat Kartini harus terus menjadi inspirasi dalam pelayanan KCIC, khususnya dalam menciptakan ruang yang aman, inklusif, dan setara bagi semua,” ujar General Manager Corporate Secretary KCIC Eva Chairunisa.

Adapun saat ini diseluruh lini pelayanan KCIC peran dari petugas pelayanan dan berbagai profesi lainnya juga telah dijalankan pegawai perempuan, seperti petugas loket, security, pelayanan penumpang di hall stasiun dan diatas peron.

Sementara untuk di kereta petugas perempuan juga telah menjalani profesi sebagai kondektur, chief kondektur, train attendant dan on board cleaner.

Secara total terdapat 875 petugas frontliner yang bertugas di Stasiun dan Kereta Whoosh, dari jumlah tersebut 35 persen atau 303 diantaranya merupakan pegawai perempuan.

KCIC berharap semangat Hari Kartini tidak hanya menjadi pengingat akan perjuangan perempuan Indonesia di masa lalu, tetapi juga menjadi dorongan bagi seluruh insan transportasi untuk terus melayani dengan sepenuh hati.

Share7SendTweet4
Previous Post

Horse Powertrain mampu Ubah Mobil Listrik Jadi Hibrida dengan Bahan Bakar Gas

Next Post

Penyesuaian Tarif Jalan Tol Bogor Ring Road, Ruas Sentul Selatan-Simpang Semplak

Next Post
Penyesuaian Tarif Jalan Tol Bogor Ring Road, Ruas Sentul Selatan-Simpang Semplak

Penyesuaian Tarif Jalan Tol Bogor Ring Road, Ruas Sentul Selatan-Simpang Semplak

Perkuat Industri Penerbangan, MRO dan Aerospace Park BIJB Kertajati Direalisasikan

Perkuat Industri Penerbangan, MRO dan Aerospace Park BIJB Kertajati Direalisasikan

Discussion about this post

NEWS UPDATE

Prabowo Tegaskan Bangun Giant Sea Wall Atasi Ancaman Rob di Pesisir Utara Jawa

Prabowo Tegaskan Bangun Giant Sea Wall Atasi Ancaman Rob di Pesisir Utara Jawa

15 Juni 2025
KMP Jatra II Mulai Beroperasi Melayani Rute Sibolga – Gunungsitoli

KMP Jatra II Mulai Beroperasi Melayani Rute Sibolga – Gunungsitoli

15 Juni 2025
Aktivis Himbau Stop Buang Sampah di Sungai Balantieng yang Tercemar Mikroplastik

Aktivis Himbau Stop Buang Sampah di Sungai Balantieng yang Tercemar Mikroplastik

15 Juni 2025
Petani Milenial Sergai Sukses Panen Perdana Melon dengan Omzet Miliaran

Petani Milenial Sergai Sukses Panen Perdana Melon dengan Omzet Miliaran

14 Juni 2025
Ratusan Orang Lintas Lembaga Jalankan Aksi Bersih Danau Siombak di Medan

Ratusan Orang Lintas Lembaga Jalankan Aksi Bersih Danau Siombak di Medan

14 Juni 2025

POPULAR

  • BSI Scholarship Prestasi Unggulan 2025 Resmi Dibuka

    BSI Scholarship Prestasi Unggulan 2025 Resmi Dibuka

    33 shares
    Share 13 Tweet 8
  • WSL Krui Pro 2025 Digelar di Pantai Ujung Bocur Diikuti Peserta Berbagai Negara

    24 shares
    Share 10 Tweet 6
  • Sampah di Bulukumba Banyak Ditemukan di Kawasan Sungai

    20 shares
    Share 8 Tweet 5
  • Nestlé Indonesia Tingkatkan Kesejahteraan Sapi Perah Rakyat dengan Closed Barn System

    20 shares
    Share 8 Tweet 5
  • Proyek Tennet 2GW HVDC dari PT McDermott Diapresiasi BP Batam

    26 shares
    Share 10 Tweet 7

NEWS CHANNELS

  • AKADEMIKA
  • CSR
  • EKONOMI
  • GALERI
  • HOT NEWS
  • INTERVIEW
  • KESEHATAN
  • KESRA
  • LINGKUNGAN
  • OPINION
  • PENDIDIKAN & IPTEK
  • SUSTAINABILITY
  • TRAVEL & LIFESTYLE
  • UKM CORNER

INFORMATION

  • About Us
  • Redaksi
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
  • Contact

CONTACT

Hubungi redaksi melalui email di bawah ini:

redaksi@kabarsdgs.com

 

No Result
View All Result
  • HOME
  • SUSTAINABILITY
  • CSR
  • UKM CORNER
  • AKADEMIKA
  • TRAVEL & LIFESTYLE
  • INTERVIEW
  • OPINION
  • GALERI

© 2020 Kabar SDGS - Hak cipta dilindungi oleh undang - undang.