Jombang, Kabar SDGs – PT Midi Utama Indonesia Tbk (Alfamidi) Cabang Pasuruan menunjukkan perhatian dengan memberikan bantuan kepada ratusan korban banjir di Kabupaten Jombang dan Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur.
Melalui inisiatif Tanggung Jawab Sosial Perusahaan (CSR) ini, Alfamidi mendistribusikan bantuan kepada keluarga yang terdampak setelah banjir.
Dalam kejadian bencana tersebut, sebanyak 804 rumah terpengaruh dan melalui bantuan ini, Alfamidi berupaya membantu masyarakat dalam memulihkan area setelah bencana tersebut.
Bantuan yang diberikan mencakup pembersih lantai, deterjen, serta alat kebersihan lainnya.
“Kami berharap sumbangan ini bisa membatu meringankan beban masyarakat yang terdampak, terutama dalam membersihkan area mereka sehingga proses pemulihan bisa lebih cepat,” ujar Widodo, Manajer Cabang Alfamidi Pasuruan, pada hari Kamis (2/1/2025).
Distribusi bantuan ini bertujuan untuk mempercepat proses pemulihan dengan memastikan lingkungan warga kembali bersih dan sehat.
“Kami berterima kasih atas perhatian Alfamidi terhadap masyarakat kami. Semoga tim Alfamidi selalu mendapatkan berkah dan kelancaran dalam menjalankan setiap aktivitasnya,” kata Agung, Sekretaris Desa Tempuran.
Melalui program ini, Alfamidi mengedepankan komitmennya untuk selalu hadir mendukung masyarakat, terutama dalam keadaan sulit seperti setelah terjadinya bencana.
“Tanggung jawab sosial merupakan aspek penting dari nilai-nilai perusahaan kami. Kami ingin terus menjadi mitra yang tidak hanya memenuhi kebutuhan sehari-hari pelanggan, tetapi juga memberikan dukungan saat kondisi membutuhkan,” tambah Widodo.
Discussion about this post