Cianjur, Kabar SDGs – SD Ciawitali Agrabinta yang selama tiga tahun terakhir harus menjalani proses belajar mengajar di tenda akhirnya segera dibangun kembali. Langkah ini dipastikan setelah Bupati Cianjur, Mohammad Wahyu Ferdian meninjau langsung kondisi sekolah tersebut pada Jumat, 12 September 2025.
Informasi mengenai peninjauan itu diketahui melalui unggahan akun Instagram resmi @wahyuramziofficial pada Sabtu (12/9/2025). Dalam unggahan tersebut, disampaikan bahwa pemerintah daerah tidak hanya berfokus pada pembangunan infrastruktur jalan, tetapi juga memberikan perhatian besar terhadap fasilitas pendidikan.
“Selain pembangunan infrastruktur jalan, Alhamdulillah dr. Wahyu, Bupati Cianjur @dr.mohammadwahyu berkomitmen dalam membangun infrastruktur pendidikan khususnya bagi sekolah-sekolah yang tidak layak di Kabupaten Cianjur,” tulis akun tersebut.
Melalui unggahan yang sama, ditegaskan pula mengenai rencana pembangunan kembali SD Ciawitali yang sudah runtuh sejak 2023.
“SD Ciawitali yang telah rubuh dari tahun 2023 ini akan kita bangunkan kembali agar anak-anak sekolah di sekitarnya bisa merasakan fasilitas pendidikan yang nyaman,” tambahnya.
Bupati Wahyu juga mengajak masyarakat Cianjur untuk turut mendoakan agar rencana pembangunan ini berjalan lancar dan memberikan manfaat yang nyata bagi anak-anak di Agrabinta.
“Kita sekarang akan membangun sekolah yang sudah rubuh dari tahun 2023, kita akan bangunkan Kembali, mudah-mudahan manfaat,” pungkasnya.












Discussion about this post