• HOME
  • SUSTAINABILITY
  • CSR
  • UKM CORNER
  • AKADEMIKA
  • TRAVEL & LIFESTYLE
  • INTERVIEW
  • OPINION
  • GALERI
5 November 2025
No Result
View All Result
Kabar SDGs
  • HOME
  • SUSTAINABILITY
  • CSR
  • UKM CORNER
  • AKADEMIKA
  • TRAVEL & LIFESTYLE
  • INTERVIEW
  • OPINION
  • GALERI
No Result
View All Result
Kabar SDGs
No Result
View All Result
Home SUSTAINABILITY EKONOMI

Konversi Limbah Sapi Jadi Energi Baru Terbarukan, Greenfields Indonesia Resmikan Reaktor Biogas Kapasitas 12.000 m³ di Blitar

by SDGS Admin
30 Juli 2025
Konversi Limbah Sapi Jadi Energi Baru Terbarukan, Greenfields Indonesia Resmikan Reaktor Biogas Kapasitas 12.000 m³ di Blitar
23
SHARES
141
VIEWS
Bagikan di FacebookWhatsapp

Blitar, Kabar SDGs – PT Greenfields Diary Indonesia (Greenfields Indonesia) meresmikan fasilitas biogas di peternakan keduanya yang berlokasi di Blitar, Jawa Timur. Dengan kapasitas 12.000 m³, fasilitas ini menjadi reaktor biogas terbesar untuk sektor peternakan sapi perah di Indonesia, yang mampu mengelola limbah kotoran dari sekitar 10.000 ekor sapi setiap harinya. Peresmian dilakukan melalui penandatanganan plakat oleh Wakil Menteri Pertanian, Sudaryono B. Eng., M.M, MBA sebagai bentuk apresiasi dan dukungan Pemerintah terhadap langkah nyata Greenfields Indonesia dalam mengelola limbah kotoran sapi secara berkelanjutan sekaligus mendukung program energi baru terbarukan nasional.

Di tengah acara peresmian, Sudaryono menyampaikan, “Hari ini kita menyaksikan langkah konkret dan progresif dalam mewujudkan pertanian dan peternakan yang berkelanjutan di Indonesia. Peresmian fasilitas biogas dengan kapasitas 12.000 m³ oleh PT Greenfields Dairy Indonesia bukan hanya menjadi bukti komitmen sektor swasta dalam pengelolaan limbah yang ramah lingkungan, tetapi juga merupakan kontribusi nyata dalam mendukung program energi baru terbarukan nasional. Pemerintah, melalui Kementerian Pertanian, sangat mengapresiasi inisiatif ini. Pengelolaan limbah peternakan yang terintegrasi dengan pemanfaatan energi terbarukan adalah bagian dari transformasi pertanian dan peternakan modern yang kita dorong bersama. Fasilitas ini menjadi reaktor biogas terbesar di sektor peternakan sapi perah di Indonesia, dan kami berharap hal ini dapat menjadi contoh bagi pelaku usaha peternakan lainnya di seluruh tanah air. Mari kita terus kolaborasi dan berinovasi untuk mewujudkan pertanian yang efisien, berdaya saing, dan berkelanjutan demi ketahanan pangan dan energi bangsa.”

BACA JUGA

Selangkah Lagi, Biogas Power Plant Bakal Beroperasi di Papua

Selangkah Lagi, Biogas Power Plant Bakal Beroperasi di Papua

10 Maret 2025
Menkeu Sri Mulyani Jamin Stabilitas Keuangan Aman

Menkeu: Baru 2,4% Energi Baru Terbarukan Digunakan Indonesia

3 November 2020
Mengolah Limbah Menjadi Produk Ramah Lingkungan

Mengolah Limbah Menjadi Produk Ramah Lingkungan

11 Agustus 2020

Akhil Chandra selaku CEO Greenfields Indonesia menanggapi, “Sebagai perusahaan dengan peternakan sapi perah terbesar di Asia Tenggara, Greenfields Indonesia terus memperkuat visi ‘Greenfields Farming Philosophy’, yaitu menjamin setiap produksi berjalan secara terintegrasi, bertanggung jawab dan berpihak pada keberlanjutan lingkungan sembari mendukung kesejahteraan komunitas lokal. Fasilitas biogas ini semakin menggaris bawahi komitmen kami pada pilar keberlanjutan, khususnya dalam memanfaatkan limbah peternakan sapi perah menjadi energi baru dan terbarukan, menciptakan nilai tambah bagi lingkungan dan masyarakat sekitar, serta bentuk kepatuhan terhadap peraturan perundangan yang berlaku.”

Reaktor biogas dengan kapasitas 12.000 m³ yang dimiliki Greenfields Indonesia ini menjadi fasilitas biogas peternakan sapi perah terbesar di Indonesia. Fasilitas ini mampu mengelola limbah peternakan sapi perah dari 10.000 ekor sapi menggunakan teknologi biodigester menjadi gas metana dengan rata-rata produksi 7.200 m³/hari.

Richard A. Slaney, General Manager Farm Greenfields Dairy Indonesia, turut menjelaskan, “Sistem biogas yang kami bangun selama hampir dua tahun ini dirancang sesuai standar baku mutu limbah terkini dan dapat membuka berbagai peluang baru, termasuk sebagai pembangkit listrik dan potensi untuk dikreditkan ke otoritas karbon kredit guna mengurangi emisi karbon. Gas metana yang diproduksi bisa dimanfaatkan untuk menghasilkan energi listrik hingga 15.800 kilowatt-jam per hari. Selain itu, gas metana ini juga dapat dimanfaatkan dalam bentuk cair terkompresi yang bernilai ekonomis tinggi dan mendukung program energi baru terbarukan nasional.”

Fasilitas biogas ini turut memproses limbah peternakan menjadi pupuk organik cair bagi tanaman rumput odot yang dimanfaatkan untuk pakan sapi. Pupuk organik cair ini juga digunakan untuk budidaya tanaman kopi di sekitar peternakan sehingga dapat meningkatkan nilai jual kopi lokal dengan sertifikasi organik.

“Kedepannya, Greenfields Indonesia akan terus mendorong kolaborasi dengan berbagai pihak untuk mengoptimalkan limbah peternakan sebagai sumber daya yang bernilai dan mendorong penerapan praktik peternakan modern yang lebih bertanggung jawab, sehingga bersama-sama kita dapat mewujudkan masa depan Indonesia yang lebih berkelanjutan dan rendah emisi,” tutup Akhil.

Share9SendTweet6
Previous Post

Pemerintah Pusat Tinjau Pengembangan Kawasan Strategis Salib Kasih

Next Post

Pemerintah Pastikan Dana Rekening Nonaktif Tetap Aman meski Diblokir

Next Post
Pemerintah Pastikan Dana Rekening Nonaktif Tetap Aman meski Diblokir

Pemerintah Pastikan Dana Rekening Nonaktif Tetap Aman meski Diblokir

Kebahagiaan Anak Yatim dan Dhuafa di Pekanbaru Dalam Program Belanja dan Wisata

Kebahagiaan Anak Yatim dan Dhuafa di Pekanbaru Dalam Program Belanja dan Wisata

Discussion about this post

NEWS UPDATE

Harga Kopi Arabika Gayo di Bener Meriah Naik Dipicu Cuaca Baik dan Permintaan Tinggi

Harga Kopi Arabika Gayo di Bener Meriah Naik Dipicu Cuaca Baik dan Permintaan Tinggi

5 November 2025
Ujoeng Nibong Mutiara yang Masih Tersembunyi di Ujung Meukek

Ujoeng Nibong Mutiara yang Masih Tersembunyi di Ujung Meukek

5 November 2025
Pembangunan Superblok Pakuwon di IKN Segera Dimulai Maret 2026

Pembangunan Superblok Pakuwon di IKN Segera Dimulai Maret 2026

4 November 2025
Bali dan Bulgaria Jalin Babak Baru Persahabatan Budaya dan Pendidikan

Bali dan Bulgaria Jalin Babak Baru Persahabatan Budaya dan Pendidikan

4 November 2025
Tugu Cinta Bangga Paham Rupiah di Bali Jadi Simbol Nasionalisme dan Kedaulatan Ekonomi

Tugu Cinta Bangga Paham Rupiah di Bali Jadi Simbol Nasionalisme dan Kedaulatan Ekonomi

4 November 2025

POPULAR

  • Kemenhub dan US-ASEAN Business Council Perkuat Kerja Sama Pengembangan Transportasi

    Kemenhub dan US-ASEAN Business Council Perkuat Kerja Sama Pengembangan Transportasi

    24 shares
    Share 10 Tweet 6
  • Jakarta Jadi Tuan Rumah FFWS Global Finals 2025

    20 shares
    Share 8 Tweet 5
  • PGE Lampaui Target Pendapatan dan Tegaskan Komitmen Menuju Energi Bersih Nasional

    19 shares
    Share 8 Tweet 5
  • Flare Unit Hydrocracking Kompleks Kilang Balikpapan Resmi Menyala

    19 shares
    Share 8 Tweet 5
  • Pembangunan Superblok Pakuwon di IKN Segera Dimulai Maret 2026

    18 shares
    Share 7 Tweet 5

NEWS CHANNELS

  • AKADEMIKA
  • CSR
  • EKONOMI
  • GALERI
  • HOT NEWS
  • INTERVIEW
  • KESEHATAN
  • KESRA
  • LINGKUNGAN
  • OPINION
  • PENDIDIKAN & IPTEK
  • SUSTAINABILITY
  • TRAVEL & LIFESTYLE
  • UKM CORNER

INFORMATION

  • About Us
  • Redaksi
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
  • Contact

CONTACT

Hubungi redaksi melalui email di bawah ini:

redaksi@kabarsdgs.com

 

No Result
View All Result
  • HOME
  • SUSTAINABILITY
  • CSR
  • UKM CORNER
  • AKADEMIKA
  • TRAVEL & LIFESTYLE
  • INTERVIEW
  • OPINION
  • GALERI

© 2020 Kabar SDGS - Hak cipta dilindungi oleh undang - undang.