JAKARTA, KabarSDGs – Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) peroleh dua penghargaan dari Badan Kepegawaian Negara (BKN).
Penghargaan tetsebut diserahkan oleh Kepala BKN Bima Harya Wibisana yang diterima oleh Mendes PDTT Abdul Halim Iskandar yang didampingi Sekjen Taufik Madjid dalam Apel Gabungan Kemendes PDTT, Senin (8/8).
Halim mengaku, dirinya bangga dan bersyukur karena Kemendes PDTT mendapatkan dua award dari kategori dari BKN.
“Award ini menandakan perencanaan kebutuhan dan proses mutasi di lingkungan Kemendes PDTT sudah sangat baik, meski masih bisa ditingkatkan lagi,” ujarnya dalam siaran tertulisnya.
Halim menerangkan, oeningkatan peringkat tersebut menjadi tantangan dan ujian bagi keluarga besar Kemendes PDTT. Oleh karena itu, Ia meminta agar peringkat untuk penilaian kompetensi harus lebih digenjot lagi.
“Kompetensi ini sangat penting dan mendasar bagi kinerja sebuah Kementerian karena ini ukuran jika ASN memang miliki kompetensi. Masih ada tiga kategori lagi yang harus dikejar oleh Kemendes PDTT dan ini menjadi tugas kita semua,” ujar Doktor Honoris Causa dari UNY ini.
Sementara itu, Kepala BKN Bima Harya Wibisana mengatakan, BKN memberikan penghargaan kepada Instansi dalam lima kategori karena yang mengikuti penghargaan sekitar 600 instansi. Kemendes PDTT, kata Bima, dapatkan dua award.
Menurutnya, Award kategori capaian perencanaan kebutuhan dan mutasi kepegawaian menandakan kebutuhan akan pegawai setiap tahun sudah direncanakan dengan baik. Sedangkan award kategori Capaian dalam Penilaian Kompetensi menunjukkan penilaian kompetensi dan memastikan penilaian jabatan dilakukan sesuai prosedur.
“Proses mutasi terhadap pangkat, kompetensi dan lainnya sudah dilakukan dengan baik,” ujar Bima.
Apel gabungan Kemendes PDTT dihadiri oleh Pejabat Tinggi Madya dan Pratama hingga ASN di lingkungan Kemendes PDTT. Dalam acara tersebut, Gus Halim menyerahkan penghargaan kepada PNS dan PPNPN Teladan untuk bulan Juni dan Juli 2022. Penerima penghargaan ini merupakan perwakilan Unit Kerja Eselon I.
Diketahui, penghargaan yang diterima Kemendes PDTT merupakan peringkat ketiga atas capaian dalam perencanaan kebutuhan dan mutasi kepegawaian dan Peringkat Kelima atas Capaian dalam Penilaian Kompetensi.
Discussion about this post