• HOME
  • SUSTAINABILITY
  • CSR
  • UKM CORNER
  • AKADEMIKA
  • TRAVEL & LIFESTYLE
  • INTERVIEW
  • OPINION
  • GALERI
11 December 2023
No Result
View All Result
Kabar SDGs
Advertisement
  • HOME
  • SUSTAINABILITY
  • CSR
  • UKM CORNER
  • AKADEMIKA
  • TRAVEL & LIFESTYLE
  • INTERVIEW
  • OPINION
  • GALERI
No Result
View All Result
Kabar SDGs
No Result
View All Result
Home SUSTAINABILITY LINGKUNGAN

KLHK Pastikan Pengelolaan Sampah Selama Libur Mudik Lebaran Sesuai Standar

by Riski Yanti
26 April 2022
KLHK Pastikan Pengelolaan Sampah Selama Libur Mudik Lebaran Sesuai Standar
28
SHARES
173
VIEWS
Bagikan di FacebookWhatsapp

Jakarta, KabarSDGs – Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) telah menerbitkan Surat Edaran (SE) Menteri LHK Nomor SE.3/MENLHK/PSLB3/PLB.0/4/2022 tentang Pengelolaan Sampah dalam Rangka Mudik Lebaran.

SE ini bertujuan untuk memperkuat komitmen dan peran aktif pemerintah daerah, dalam melaksanakan pengurangan dan penananganan sampah guna mengurangi timbulan sampah ke TPA (Tempat Pemrosesan Akhir).

BACA JUGA

Kemenhub dan Masyarakat Gelar Doa Bersama, Dimulainya Pembangunan Bandara IKN

Kemenhub dan Masyarakat Gelar Doa Bersama, Dimulainya Pembangunan Bandara IKN

11 December 2023
Dua Bandara di Papua Siap Diresmikan

Dua Bandara di Papua Siap Diresmikan

23 November 2023
Pelindo Gunakan Metode Design and Build untuk Percepatan Pembangunan Pelabuhan

Pelindo Gunakan Metode Design and Build untuk Percepatan Pembangunan Pelabuhan

6 November 2023

SE tersebut juga dimaksudkan untuk meningkatkan partisipasi publik dalam upaya penanganan sampah. Melalui kebijakan mudik minim sampah ini memperkuat komitmen dan peran aktif pelaku usaha dalam upaya pengurangan dan penanganan sampah mudik.

Siti Nurbaya pada Selasa (26/04), meninjau kesiapan pengelolaan sampah di Stasiun Kereta Pasar Senen dan Pelabuhan Tanjung Priok yang telah cukup dipadati pemudik.

Dalam kunjungan kerja kali ini, Menteri Siti juga memastikan kesiapan pemerintah daerah untuk terus melaksanakan upaya pengelolaan sampah secara maksimal.

Dia menyampaikan, KLHK ingin memastikan kesiapan fasilitas publik dalam antisipasi dampak timbulan sampah selama mudik hari raya.

Sebagai salah satu upaya untuk mengantisipiasi timbulan sampah, KLHK menyerahkan bantuan berupa sarana dan prasarana tempat sampah terpilah.

Selain itu, KLHK juga meminta kepada pengelola fasilitas publik seperti stasiun, terminal, rest area, pelabuhan, bandara, dan lainnya untuk menyediakan sarana dan prasarana tempat sampah.

Termasuk edukasi kepada publik untuk bertanggung jawab terhadap sampah yang ditimbulkan.

“Yang paling penting, KLHK mendorong perilaku masyarakat peduli sampah, dimulai dari upaya minim sampah selama mudik atau liburan lebaran,” ungkap Menteri Siti.

Menurut pengamatan di Stasiun Pasar Senen, dengan tersedianya tempat sampah terpilah dan sosialisasi dari petugas, para penumpang di Stasiun Pasar Senen terpantau patuh untuk menempatkan sampah pada tempatnya.

“Mendukung mudik minim sampah, telah tersedia banyak tempat sampah di masing-masing peron,” katanya.

Begitupun juga di Pelabuhan Tanjung Priok, Menteri Siti menyerahkan bantuan berupa sarana prasarana tempat sampah terpilah kepada otoritas pengelola pelabuhan.

Dirinya meninjau dan menyimak penjelasan pengelola pelabuhan terkait penanganan sampah.

Ketika mengunjungi Stasiun Pasar Senen dan Pelabuhan Tanjung Priok, Menteri Siti menyapa dan berdialog dengan para pemudik, serta memberikan bingkisan yang bersisi tempat minum dan makan guna ulang kepada para pemudik.

Ini juga merupakan bagian dari edukasi kepada masyarakat agar mengurangi timbulan sampah dengan membawa bekal makan dan minum yang dapat diguna ulang.

“Senang sekali menyaksikan masyarakat pulang mudik dengan aman dan sehat. Tidak mudah menyiapkan kondisi seperti ini. Secara pribadi saya berterima kasih kepada kepala stasiun dan pimpinan Pelindo, otoritas pelabuhan, syahbandar, karena sudah menyiapkan sarana prasarana dengan baik, dan mengedukasi masyarakat,” ungkap Menteri Siti.

Kampanye KLHK dengan semboyan “Mudik Minim Sampah” bertujuan agar mendorong masyarakat mulai peduli terhadap upaya perilaku minim sampah, khususnya dalam kegiatan mudik libur lebaran tahun ini.

Kemudian, pihak pengelola fasilitas publik seperti stasiun, pelabuhan, bandara, terminal bus, rest area, dan sebagainya dapat mengantisipasi persoalan sampah selama mudik.

Melalui SE Menteri LHK 3/2022, KLHK meminta kesiapan Pemerintah Daerah di seluruh Indonesia untuk melaksanakan upaya pengelolaan sampah dengan maksimal selama masa mudik lebaran.

“Kita telah menyiapkan ini sejak beberapa bulan lalu, kita juga cek cara kerja di stasiun, pelabuhan, bandara, begitu pun dengan yang di rest area jalan tol,” katanya.

Pihaknya juga telah mengingatkan pemerintah daerah, berkoordinasi dengan tingkat pusat untuk mengingatkan dan mengedukasi pemudik, mengecek sarana pengelolaan sampahnya hingga ke TPA.

“Langkah-langkahnya sudah sesuai standard, Ini tidak gampang, namun mudah-mudahan semakin baik,” jelas Menteri Siti.

Share11SendTweet7
Previous Post

Apresiasi Nasabah Setia, BRI Gelar Mudik Asyik Bareng BRImo

Next Post

Indonesia Tuan Rumah GPDRR 2022, Wujud Kepulihan Ekonomi Nasional

Next Post
Indonesia Tuan Rumah GPDRR 2022, Wujud Kepulihan Ekonomi Nasional

Indonesia Tuan Rumah GPDRR 2022, Wujud Kepulihan Ekonomi Nasional

Jasa Marga Tutup Sementara Ruas Jalan Layang MBZ

Jasa Marga Tutup Sementara Ruas Jalan Layang MBZ

Discussion about this post

NEWS UPDATE

Kemenhub Sukses Rampungkan Pembangunan Jalur KA Hingga Manda, Gelar Culinary At Station

Kemenhub Sukses Rampungkan Pembangunan Jalur KA Hingga Manda, Gelar Culinary At Station

11 December 2023
Kemenhub dan Masyarakat Gelar Doa Bersama, Dimulainya Pembangunan Bandara IKN

Kemenhub dan Masyarakat Gelar Doa Bersama, Dimulainya Pembangunan Bandara IKN

11 December 2023
Menteri LHK Serahkan Petikan SK Green Ambassador dan Lakukan Observasi Badak Sumatera

Menteri LHK Serahkan Petikan SK Green Ambassador dan Lakukan Observasi Badak Sumatera

11 December 2023
KCIC Akan Optimalkan 4 Stasiun untuk Layani Penumpang Kereta Cepat Whoosh

KCIC Akan Optimalkan 4 Stasiun untuk Layani Penumpang Kereta Cepat Whoosh

11 December 2023
Keren! Penumpang KA Cepat Capai 718 Ribu 

Keren! Penumpang KA Cepat Capai 718 Ribu 

11 December 2023

POPULAR

  • Menggali Jejak Sejarah Gedung Lawang Sewu Semarang, Part 1

    Menggali Jejak Sejarah Gedung Lawang Sewu Semarang, Part 1

    140 shares
    Share 56 Tweet 35
  • Peringatan Hari Nusantara Tahun 2023 Ditjen Hubud Pastikan Kesiapan Bandara di Ternate, Maluku Utara

    45 shares
    Share 18 Tweet 11
  • ABB Dukung Pasokan Listrik Andal Pembangkit Listrik Tenaga Surya Terapung Terbesar di Asia Tenggara

    16 shares
    Share 6 Tweet 4
  • Band ZIMA Keluarkan Single Kedua, Menyindir Manusia Modern yang Mudah Rapuh

    94 shares
    Share 38 Tweet 24
  • Pemilu Serentak 2024 Semakin Dekat, POLRI Bentuk Satgas Operasi Mantap Brata

    49 shares
    Share 20 Tweet 12

NEWS CHANNELS

  • AKADEMIKA
  • CSR
  • EKONOMI
  • GALERI
  • HOT NEWS
  • INTERVIEW
  • KESEHATAN
  • KESRA
  • LINGKUNGAN
  • OPINION
  • PENDIDIKAN & IPTEK
  • SUSTAINABILITY
  • TRAVEL & LIFESTYLE
  • UKM CORNER

INFORMATION

  • About Us
  • Redaksi
  • Disclaimer
  • Pedoman Media Siber
  • Contact

CONTACT

Hubungi redaksi melalui email di bawah ini:

redaksi@kabarsdgs.com

 

No Result
View All Result
  • HOME
  • SUSTAINABILITY
  • CSR
  • UKM CORNER
  • AKADEMIKA
  • TRAVEL & LIFESTYLE
  • INTERVIEW
  • OPINION
  • GALERI

© 2020 Kabar SDGS - Hak cipta dilindungi oleh undang - undang.